Banana Cheese Cake - Dapur Bunda Zidan&Syifa

PicoSearch

« Home | Martabak Mungil » | Gateau Africain » | Nasi Kuning » | Sus Gulung Vla Keju » 

Sunday, February 27, 2005 

Banana Cheese Cake


Menu minggu ini: BANANA CHEESE CAKE.
Rasanya, no doubt! Silakan coba, caranya juga gampang. Enaknya bikin kue pas wiken adalah, Bunda bisa suruh Ayah bantuin Bunda : parut keju dan halusin pisang. Jadi sementara Ayah kerjain itu, Bunda bisa siapin yang lain. Jadi cepet deh!

Terus anak2 ngapain? Distelin film favorit mereka aja dulu, jadi nggak ada yang gangguin. Kalau nggak wah Abang paling seneng nyolek2 adonan kue yang masih mentah. Mentahnya aja enak, apalagi yang mateng ya Bang? Hihihi. *wink*

BANANA CHEESE CAKE



Bahan :
8 btr kuning telur
4 btr putih telur
150 gr margarine
250gr gula pasir
250 gr tepung terigu
100 gr keju cheddar parut
1 sdt Baking powder
4 bh pisang ambon ukuran sedang.
1 sdm air jeruk nipis.

Cara membuat :
1. Campur terigu dan baking powder, ayak, sisihkan.
2. Haluskan pisang ambon, lalu beri air jeruk nipis, aduk, sisihkan.
3. kocok margarine dan gula hingga pucat dan mengembang, lalu masukkan kuning telur satu persatu, kocok terus hingga rata dan tercampur benar.
4. Masukkan secara bergantian, tepung terigu, pisang halus, aduk, teruskan lagi terigu, pisang, hingga habis, aduk rata.
5. Masukkan sebagian keju parut, aduk rata.
6. Kocok putih telur hingga kaku, masukkan ke dalam adonan aduk rata.
7. Tuang adonan ke dalam loyang loaf atau loyang cincin, taburi sisa keju di atasnya.
8. Oven hingga matang.


Gampang kan? Untuk Tante2 yang tinggal jauh dari Indonesia juga gak masalah, karena pisang yang dipakai pisang ambon, jadi banyak kan pisang ini di sana? Yang punya baby juga, kalau kelebihan pisangnya, daripada busuk, disulap aja jadi kue. Pasti semuanya jadi suka. Kayak ini nih, baru keluar dari oven, sudah langsung diserbu!



OK, Happy Baking!

EZUnsecured.com
EZUnsecured
Business Loans

EZUnsecured.com can get Financing even in this market - They are GOOD at what they do but they are NOT cheap - Get ready to break out your wallet and pay around 10% as a Success Fee on the Financing they obtain for you"

Terimakasih bunda..Semoga resep2 Bunda selalu berguna buat semua orang..Dan semoga Bunda mendapatkan tempat yang lebih Indah disana..Amin.
Kenali dan Kunjungi Objek Wisata di Pandeglang | morat marit | cah bagoes | oes tsetnoc

Terimakasih banyak bunda...
---------------------------------------------------------------
Mau artikel bhs Inggris gratis, punya masalah error bX-ob6b7r, artikelttgmedis dan otak-atik blog

I read a lot of helpful info in this post!

Post a Comment

PicoSearch

JANGAN ASAL COPY PASTE..


** The Chef **

  • I'm BundaZidan&Syifa
  • Mom. Homemaker. 32. Two Kids. Love to cook. Love to write. Love to chat. Love to shop. And 'Sok' Busy Women. ;)

** Bunda's Blog **

** Album Foto DapurBunda **


    www.flickr.com
    This is a Flickr badge showing public photos from dapurbunda. Make your own badge here.


** Berita Bunda **




** Buku Bunda **



    ROTI - Manfred Lange & BBC



    Ini lho buku yang bikin Bunda ketimbun roti tiap hari.. ntar liat deh pipi Zidan ama Syifa udah kayak roti :D

** Kursus DB BANDUNG **



    Hari/tanggal : Sabtu, 16 September 2006
    Waktu : 10.00 - selesai
    Tempat : DB-Bandung Cimahi , Komplek Nusa Hijau Permai No. P-11
    Jl. Citeureup - Cimahi Telp. 022-6651226 / 0811210874
    (Rumahnya Teteh Uceu)
    Acara : Aneka Kue Kering :
    - Nastar Spesial
    - Kastengerl Spesial
    - Cheese & Cornflake Crunchy
    - Melinjo Surprise
    - Ebi Tasty
    Biaya : Rp. 50.000,- (Dibayar ditempat aja ya)

    Bonur Praktek : The Japannese Takoyaki (With Katsuo Bushi and Mayonaise Topping)


** Milis DapurBunda **



My blog is worth $22,581.60.
How much is your blog worth?


** Ngobrol di DapurBunda **

    Name :
    Web URL :
    Message :
    :) :( :D :p :(( :)) :x

** Tengkyu buat **

Powered by Blogger
and Blogger Templates



View My Stats