Sus Isi Vla
Bahan Sus:
130 gr. Tepung terigu Cakra Kembar
1/2 sdt Garam
100 gr. Margarine
4 butir Telur
250 cc Air
Vla :
500 ml. susu segar
75 gr. tepung maizena
100 gr. gula pasir
2 butir kuning telur ayam
Vanili secukupnya
Cara Membuat :
- Air, garam, margarine dimasak sampai mendidih
- Masukkan tepung terigu Cakra Kembar aduk sampai matang
- Setelah adonan matang, kemudian didinginkan (hilang uap panasnya)
- Kemudian masukkan telur satu persatu sambil terus diaduk sampai rata
- Adonan dimasukkan dalam piping bag (plastik segitiga) lalu cetak dengan spuit bintang.
- Adonan siap dibakar selama 25 menit dengan suhu 200 derajat C. Oven jangan dibuka2 ya!
- Setelah matang, kulit sus siap diisi dengan vla. Lihat deh, gendut2 kan?
Vla :
- Semua bahan kecuali kuning telur dicampurkan menjadi satu dan diaduk sampai rata dan halus
- Didihkan sampai setengah mengental
- Ambil 2 sdm adonan yang hampir kental itu masukkan ke dalam kuning telur, aduk cepat.
- Masukkan adonan kuning telur ke dalam adonan vla, aduk cepat sampai meletup2.
- Angkat dan dinginkan
- Vla siap digunakan
- Bila vla ingin ditambahkan butter cream, tambahkan cream 2 kali dari jumlah adonan vla, aduk sampai rata.
Saya minta tolong diinformasikan: ukuran 1 cc itu kalau dikonversikan ke ml berapa ya? Sebab saya tidak punya takaran cc. Terimakasih sebelumnya atas bantuannya.
Posted by Anonymous | 3:51 PM
dari http://www.google.com/search?q=cc+to+ml&btnG=Google+Search di dapet 1 cc = 1 ml
Posted by BundaZidan&Syifa | 10:50 AM
Terimakasih bunda..Semoga resep2 Bunda selalu berguna buat semua orang..Dan semoga Bunda mendapatkan tempat yang lebih Indah disana..Amin.
Kenali dan Kunjungi Objek Wisata di Pandeglang | morat marit | cah bagoes | oes tsetnoc
Posted by moratmarit | 2:30 PM
So, I do not really consider it may have effect.
Posted by www.alicante-3d.com | 6:16 PM